Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Merayu Anak Supaya Doyan Makanan Sehat

Makanan cepat saji sudah menjadi bagian kebiasaan kehidupan modern saat ini, sehingga sangat sulit untuk mengajar dan mengajak anak-anak agar doyan mengkonsumsi makanan sehat.

Meskipun tidak mungkin juga untuk membuat anak-anak doyan semua jenis makanan sehat tapi kita bisa melakukan sesuatu yang kreatif agar anak-anak mau mencobanya.

Merayu Anak Supaya Makan Sehat

Kita bisa mencoba beberapa trik dalam list di bawah ini.
.
  • Menyelipkan Makanan Sehat Dalam Makanan Kesukaan Anak
Jika kita tidak bisa membuat anak-anak memakan makanan baik dan sehat apa adanaya, ada cara untuk menyiasatinya, yaitu dengan menyelinapkan makanan sehat tersebut, diantara makanan kesukaan mereka.

  • Memberi Nama Buah Dan Sayur Dengan Sebutan Menyenangkan Atau  Lucu
Misal, dengan menyebut brokoli sebagai "brondol", sehingga membuat brokoli berkesan lebih menyenangkan. Atau nama-nama lain yang menurut kita akan membuat makanan tersebut lebih menarik di telinga anak-anak. Pokoknya buat kesan yang menyenangkan pada nama-nama makanan tersebut.

  • Menciptakan Cita Rasa Yang lebih Baik sesuai Kesukaan Anak
Dalam hal ini kita perlu berusaha untuk merekayasa cita rasa makanan agar enak dan disukai. Banyak buku resep atau juga bahan bacaan di internet tentang ini, kita bisa mengambil beberapa inspirasi untuk membuat makanan sehat tersebut diterima oleh anak-anak.

  • Menghias Makanan Supaya Menarik Anak-Anak Secara Visual
Seperti hanya menyebutkan nama yang menyenangkan dapat menarik perhatian anak-anak, -pun demikian dengan menghias makanan. Anak-anak akan tertarik pada hidangan yang memanjakan mata, menggoda secara visual.

Tidak mudah memang membuat anak-anak tertarik untuk makan makanan sehat, tapi tidak ada salahnya mengusahakan yang terbaik bagi mereka.

Membuat anak-anak mau memakan makanan sehat memang tidak mudah, tapi tidak ada salahnnya kita mencoba trik memperindah tampilan, memberi penamaan yang lucu dan merekayasa citarasa makanan sehat.