5 Negara Terkecil Di Planet Bumi
Negara adalah sebuah wilayah yang secara fakta ada dan secara hukum diakui juga adanya sebuah pemerintahan yang berdaulat di dalamnya.
Namun dunia memang banyak manusia yang punya mulut dan gemar bercanda, suka gak suka bercanda atau tidak berikut adalah 5 negara dan atau wilayah yang dianggap sebagai negara yang mempunyai daerah kekuasaan terkecil di dunia.
1. Sealand
Bukan Never Land tapi Sealand yang merupakan "negara" terkecil. Anehnya Negara Sealend ini cuma dibentuk dari 2 menara beton yang dihubungkan dengan sebuah lempengan [landasan besi]. Menurut beberapa sumber Negara ini cuma memilik luas 1,6 kilometer persegi. Negara sealand ini merupakan bekas benteng pertahanan pada Perang Dunia 2. Letaknya sendiri di 9,6 kilometer dari pantai Sufolk Inggris.
2. Liberland
Bukan Neverlan lagi, sebuah negara yang diapit oleh 2 Negara yaitu Serbia & Kroasia. Tidak ada bangunan di negara seluas 8 kilometer persegi. Di negara ini hanya dipenuhi oleh berbagai macam tumbuh-tumbuhan.
3. Vatikan
Nah kalau negara ini merupakan Negara Katolik. Luasnya yang sekitar 44 hektar ini dihuni oleh sekitar 1000-an orang. Tapi jangan salah Negara Vatikan ini salah satu yang "suaranya" disimak oleh berbagai negara di planet bumi alias berpengaruh dalam pergaulan internasional. Baca juga Wikipedia.
4. Monako
Negara kecil Monako mempunyai luas wilayah 2,02 km persegi. Negara Monako memang berdaulat tetapi untuk urusan pertahanan Negara Monako yang mikro masih menjadi tanggung jawab Negara Prancis.
5. Nauru
Pernah dikenal dengan sebutan Pulau Pleasant, Nauru menjadi Negara berdaulat sejak 31 Januari 1968. Negara berbentuk republik ini terletak di Samudra Pasifik. Luas Republik Nauru diperkirakan hanya 21 kilometer persegi.
Apakah anda tertarik untuk berwisata ke Liberland? atau pindah kewarganegaraan ke salah satu negara di atas? 😐 Nampaknya Sealand butuh penduduk, aku sendiri cukup membaca artikel saja.